Kunjungan DPRD Kabupaten Kutai Barat ke Sekretariat DPRD Kaltim untuk Konsultasi Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda)


TentangKaltim.com – Sekretariat DPRD Provinsi Kalimantan Timur menerima kunjungan dari Sekretariat DPRD Kabupaten Kutai Barat untuk melakukan konsultasi terkait Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Kabupaten Kutai Barat tahun anggaran 2024. Pimpinan DPRD Kaltim, seperti Analis Kebijakan Ahli Muda Azhari, Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Muda Vidi Gatot Setiadi, Tim Ahli Bapemperda Farah Silvia, dan Tri Wahyuni, bersama Staf Bapemperda Fariz Imam Fahreza, memberikan informasi terkait proses penyusunan Propemperda dan Inisiatif DPRD Kaltim yang dapat ditindaklanjuti oleh DPRD Kutai Barat.

Farah Silvia, yang menjabat sebagai Tim Ahli Bapemperda DPRD Kaltim, menjelaskan bahwa usulan Inisiatif dapat berasal dari Anggota DPRD secara pribadi atas dasar aspirasi yang dilakukan selama Reses. Usulan tersebut kemudian melalui proses pembahasan internal di Bapemperda, dengan persyaratan kelengkapan dokumen, termasuk surat usulan yang dilampirkan dengan penjelasan dan dukungan.

Farah menekankan pentingnya pengkajian internal untuk memastikan usulan tidak bertentangan dengan kewenangan dan Undang-Undang yang berlaku. Jika dibutuhkan, Bapemperda dapat melakukan Focus Group Discussion (FGD) dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mendapatkan masukan terkait usulan tersebut.

Setelah mengantongi substansi yang jelas, rencana usulan DPRD ditindaklanjuti dengan menyampaikan dan memaparkan Inisiatif masing-masing. Proses ini melibatkan Rapat Kerja DPRD untuk menyampaikan usulan Inisiatif dan memastikan Propemperda ditetapkan sebelum APBD murni. Farah menekankan prioritas pada kelengkapan dokumen dan mempertimbangkan prioritas usulan berdasarkan urgensi dan mandatori dari Peraturan Undang-Undang.

Pertemuan ini memberikan wadah bagi DPRD Kutai Barat untuk mendapatkan panduan dan informasi yang diperlukan dalam merencanakan Propemperda untuk tahun anggaran 2024, sehingga dapat berkontribusi secara efektif dalam pembangunan daerah. ( adv )

Berita Terkait

Top